Fitur Pelanggan Accurate Online

Fitur pelanggan di Accurate Online berfungsi untuk mencatat informasi yanng berhubungan dengan pelanggan seperti Nama, Alamat, Mata Uang, dsb.

Tapi bagaimana cara menggunakannya?

Di artikel kali ini saya akan menjelaskan fitur pelanggan di Accurate Online. Simak penjelasan lengkapnya!

Penjelasan Singkat

Fitur ini mempunyai beberapa fitur dan tombol yang bisa kamu gunakan.

fitur pelanggan accurate online

Keterangan:

  • Umum: tab ini berfungsi untuk mengisi data informasi yang berhubungan dengan pelanggan, contohnya seperti Nama Pelanggan, ID Pelanggan, Alamat, Email, dsb.
  • Pengiriman: tab ini berfungsi untuk mengisikann alamat pengiriman atas pelanggan tersebut. Kamu bisa isi informasi pada tab ini jika terdapat alamat pengiriman yang berbeda denngan alamat penagihan atau memiliki lebih dari satu alamat pengiriman.
  • Kontak: tab ini berfungsi untuk mengisikan daftar kontak atas pelanggan tersebut. Umumnya digunakan untuk mengirimkan email faktur penjualan, dsb.
  • Penjualan: tab ini berisi pengaturan yang berhubungan dengan transaksi penjualan atas pelanggan tersebut. Contohnya seperti pengaturan default diskon, syarat pembayaran, kategori harga, dsb.
  • Pajak: tab ini berfunngsi untuk melakukan pengisian informasi berkaitan dengan PPN atas pelanggan tersebut, seperti NPWP, Kode Dokumen, Kode Transaksi, dll.
  • Saldo: tab ini berfungsi untuk pengisian saldo awal piutang atas pelanggan tersebut.
  • Lain-lain: tab ini untuk pengaturan pembatasan piutang atas pelanggan tersebut, penambahan catatan informasi serta tampilan dari atribut tambahan pelanggan jika ada.

Cara Membuat Pelanggan Baru

Kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini untuk menggunakan fitur pelanggan di Accurate Online.

1. Pertama kamu harus buka fitur Pelanggan yanng ada di dalam modul Penjualan.

fitur pelanggan accurate online

2. Kemudian lengkapi kolom-kolom pada Data Baru Pelanggan.

3. Klik Simpan jika sudah selesai.

Baca juga: Fitur Kategori Penjualan Accurate Online

Penutup

Gampang kan?

Kamu bisa menggunakan fitur ini untuk mencatat informasi yanng berhubungan dengan pelanggan seperti Nama, Alamat, Mata Uang, dsb.

Nah, jika kamu berminat menggunakan Accurate Online, kami menyediakan fasilitas free trial selama 30 hari. Kami juga menyediakan fasilitas training untuk membantu kamu memperdalam fitur Accurate Online. Untuk pendaftarannya kamu bisa klik tombol dan gambar di bawah ini.

Terima kasih sudah membaca artikel ini sampai selesai. Semoga informasi yang saya berikan dapat bermanfaat. Untuk update lainnya, pastikan kamu mengunjungi website Tri Wibowo.